Langsung ke konten utama

installas nanostation2 dari client hingga router

Nano Station2 LOCO Sebagai dan network Client dan Router

Anda bisa mendownload tutorial ini DISINI

I. NanoStation2 Loco Sebagai Bridge

Disini kita akan membahas tentang NanoStation2LOCO sebagai CLIENT secara bridge atau sebagai router

Berikut langkah-langkah setting nya

  1. Miliki dulu alatnya, bisa di beli di http://pasar.jaylangkung.com/
  2. Instalasikan Nano Station Loco di sisi client, kelebihan dari Nano Station2 Loco ini adalah sudah terintegrasi antenna dan mounting, jadi tinggal di pasang di tiang
  3. Data sheet pemasangan dan kekuatannya bisa di lihat disini : http://www.ubnt.com/products/loco.php
  4. Kita akan membuat sebuah topologi sederhana dengan sebuah komputer yang langsung terhubung dengan NanoStation2 LOCO.
  5. Setelah semua pemasangan telah benar sesuai dengan petunjuk maka masukkan IP pada LAN komputer anda, Baca pada bungkus Nanostation2 LOCO bahwa IP default nya adalah 192.168.1.20, Maka pada komputer anda harus satu blok dengan Nanostation2 LOCO, misal isi dengan 192.168.1.21
  6. Buka browser dan ketikkan IP address dari Nano Station2 Loco yaitu 192.168.1.20
  7. Pada posisi default username nya adalah : ubnt , dan password default adalah : ubnt
  8. Untuk peneapan Network diatas maka NanoStation2 Loco kita setup sebagai Bridge, (jembatan),
  9. Klik pada menu Link Setup.
  10. Kita akan menerapkan topologi sederhana diatas untuk sebuah komputer, oleh karena itu kita akan membuat NanoStation2 ini menjadi Client, maka yang harus kita lakukan adalah melakukan wardrifing, Select sebagai Station.
  11. Pada implementasi dilapangan, kita harus menggunakan GPS untuk menentukan arah target AP (Access Point) yang akan di tembakkan, tetapi jika tidak memiliki GPS kita bisa memutar-mutar saja posisi NanoStation2 untuk mendapat signal terbaik, minimal kita mendapat (-68) dBm kalo anda mendapatkan (-93) dBm jangan harap bisa konek dengan lancar.
  12. Jangan lupa pastikan network NanoStation Loco anda sebagai Bridge, caranya dengan me-milih tombol Network pada NanoStation2 lihat pada gambar dibawah ini :
  13. Langkah ke 13 inilah yang harus anda minta ke Wireless ISP yaitu security yang di terapkan oleh Provider anda untuk koneksi internet, dan jangan lupa meminta IP address yang di berikan Wireless ISP yang anda koneksikan ke NanoStation2 Loco, sebuah misal anda di berikan IP address oleh provider anda :

IP address : 172.10.10.15

Subnet : 255.255.255.0

Gateway : 172.10.10.1

DNS1 : 202.199.0.99

DNS2 : 202.199.0.100

Maka IP diatas tersebut yang harus di isikan ke komputer anda (network Interface) anda jika ingin terkoneksi ke internet, karena posisi NanoStation2 Loco adalah sebagai Bridge

14. Permasalah user biasanya menginginkan meng-utak atik lagi NanoStation nya, itu bisa anda lakukan dengan menambahkan IP aliases, dengan cara me-ngeklik tombol Advance pada TCP IP anda dan menambahkan IP yang satu blok dengan NanoStation2 seperti gambar di bawah ini :

II. Menggunakan NanoStation2 Sebagai ROUTER

Disini kita akan membahas Nano station2 Sebagai Router, network yang akan kita terapkan adalah sebagai berikut :

1. Seperti setting sebelumnya, kita akan menggunakan NanoStation2 nya sebagai router caranya cukup mudah, tinggal mengganti Bridge nya dengan Router seperti gambar di bawah ini :

2. Langkah selajutnya adalah memasukkan IP yang telah di berikan wireless ISP anda, jika IP yang di berikan ISP anda seperti di atas:

IP address : 172.10.10.15

Subnet : 255.255.255.0

Gateway : 172.10.10.1

DNS1 : 202.199.0.99

DNS2 : 202.199.0.100

3. Maka anda harus memasukkan IP tersebut pada Kolom WLAN IP address seperti gambar di bawah ini :

4. Seperti gambar diatas, jangan lupa mencentang Enable NAT dan Enable DHCP server supaya kita tidak susah-susah mengisikan IP di Komputer kita.

5. Ada ber macam-macam juga security pada Wireless ISP, jika Wireless ISP anda memberikan anda Username dan password PPPoE, maka anda masukkan saja username dan password tesebut pada NanoStation2 LOCO ini seperti gambar di bawah ini, dan jangan lupa juga mencentang Enable NAT dan Enable DHCP server,

6. Ada ber macam-macam juga security pada Wireless ISP, jika Wireless ISP anda memberikan anda Username dan password PPPoE, maka anda masukkan saja username dan password tesebut pada NanoStation2 LOCO ini seperti gambar di bawah ini, dan jangan lupa juga mencentang Enable NAT dan Enable DHCP server, atau biasanya Default MTU (Maksimum Transfer Unit) di isi dengan 1480, centang juga PPPoE encryption jika Wireless ISP anda menginginkannnya

7. Ada fitur lain apabila anda ingin mengganti Username password atau nama access Pointnya anda bisa masuk ke menu system.

8. Selesai. Mudah Bukan, sekarang tergantung Implementasi yang ingin anda terapkan dengan memanfaatkan alat ini, selamat mencoba.

Komentar

Posting Komentar

Isi komentar ini dengan bijak dan sopan

Postingan populer dari blog ini

Cable Program 'Maxton' RPC-M300XX

pengalaman ku buat setting GP3188 bagus cepet, gambar dibawah ada kabel warna hitam dan merah itu fungsinya untuk disambungkan ke listrik tapi khusus dari aki / power suplay ( jangan listrik langsung bisa njebluk ) dan satunya ada yang serial port buat ke pc. sisanya ada kabel konektor RG45 itu fungsinya untuk disambungkan ke radio rig GP3188, dipasang di bagian speaker fungsinya buat inject frequenz, nah yang colokan kecil itu buat radio HT GP3188 kaya colokan headset kan ? tapi sama fungsinya Motorola 5 in 1 Programmer !!!! Cable Program MAXTON RPC-M300XX ini dapat di gunakan untuk Setting Frequency UHF / VHF berbagai macam Handy Talky dan Radio RIG Motorola Series. diantaranya : Handy Talky Motorola Series : Handy Talky Motorola GP 2000 Handy Talky Motorola GP 338/IS/Plus Handy Talky Motorola GP 328/IS/Plus Handy Talky Motorola GP 3188, dll Radio RIG Motorola Series : Radio RIG Motorola GM 3188 Radio RIG Motorola GM 3688 Radio RIG Motorola GM 338 Radio RIG Motorola GM ...

KESEHATAN LINGKUNGAN pertemuan 1

Jumat 24 Agustus 2007 Pertemuan 1 KESEHATAN LINGKUNGAN Oleh : Diah Suryani Ssi, M.Kes Kesehatan lingkungan terdiri dari dua suku kata yaitu kesehatan dan lingkungan. PENGERTIAN KESEHATAN Menurut UU No.23 tahun 1992 KESEHATAN adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa dan social yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara social ekonomis. Kesehatan meliputi : 1. kesehatan badan : bebas dari penyakit, semua organ tubuh berfungsi sempurna. kesehatan jiwa : dibagi menjadi 3 yaitu: pikiran : berpikir runtut, positif, dan dapat diterima oleh akal sehat. Emosi : bisa mengekspresikan emosinya Spiritual : bisa mengekspresikan rasa syukurnya terhadap Tuhan kesehatan social : bisa berinteraksi dengan orang lain kesehatan ekonomi : dapat mencukupi kebutuhan hidupnya. Misal : Anak-anak : sekolah Dewasa : mencari nafkah Lansia : mengisi waktu luang dengan mengikuti suatu kegiatan ...

cara ganti LCD blackberry Bold 9000

“ Tips Blackbery ” By Vtiga kursus Di satu sesi pelajaran teori service hp , seorang murid datang membawa ponsel Blackberry yang rusak. “Pak, layar handphonenya tidak tampil alias blank!” Jelas si murid. “Baik, kita periksa dulu. Dimanakah letak permasalahannya.” Jawabku sambil mengambil ponsel tersebut. Di depan para murid yang lain, saya memberi penjelasan singkat trik sederhana mendeteksi kerusakan ponsel yang blank seperti ini. Dari hasil pemeriksaan, didapat bahwa masalah terletak pada bagian LCD nya. “Berikutnya, gimana cara gantinya, Pak?” Tanya si murid kembali,”Saya masih awam sekali!” Selanjutnya kami bersama – sama membuka ponsel tersebut untuk mengganti LCDnya. Mari simak cuplikan foto di bawah ini. Foto ponsel blackberry yang sudah dibuka penutup baterenya. Alat yang dibutuhkan adalah obeng T6. Mula-mula buka baut yang ada...